''APEL PAGI HARIAN''
Ada satu pemandangan yang menarik setiap pagi di lapangan SDN 40 Lewirato Kota Bima, Guru, dan Pegawai secara bersama-sama melaksanakan apel pagi. Petugas apel pagi adalah guru Olah raga Kita Yaitu Bapak Suratman, S.Pd kegiatan ini dilakukan secara bergiliran. Apel pagi sekolah di SDN 40 Lewirato Kota Bima dilaksanakan Pukul 06.45 – 7.00 Wita.
Apel pagi dimulai dengan membaca doa yang pimpin oleh petugas apel pagi dan diikuti oleh seluruh peserta apel pagi. Kegiatan ini merupakan salah satu sarana untuk meningkatkan iman dan takwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan berakhlak mulia bagi seluruh warga sekolah, dimana mengawali seluruh aktivitas dengan berdoa bersama-sama.
Apel pagi merupakan kegiatan yang dapat dijadikan media untuk menumbuhkan kedisiplinan baik bagi guru, maupun peserta didik, akan selalu datang tepat waktu dan malu kalau datang terlambat.
Apel pagi dapat dijadikan sebagai media komunikasi yang efektif untuk menyampaikan informasi-informasi penting berkaitan dengan kebijakan sekolah, kebijakan nasional pendidikan, atau kejadian-kejadian penting yang harus diketahui oleh guru, Sehingga akan terus mendapat informasi-informasi mutakhir tentang kebijakan sekolah, kebijakan pendidikan nasional, maupun kejadian-kejadian penting lainnya.
Dalam kegiatan apel pagi rasa solidaritas menjadi komitmen bersama. Rasa kebersamaan sebagai keluarga besar SDN 40 Lewirato Kota Bima, rasa kesatuan kepentingan, rasa simpati, sebagai salah satu anggota dari lembaga/ insitusi yang sama tempat kita bernaung.
Selain itu, apel pagi telah mengajarkan kepada kita semua bahwa kebersamaan dan sikap sosial harus dikedepankan oleh siapapun. Tidak ada lagi yang merasa senior. individualistik, sebaliknya yang ada adalah rasa kebersamaan, simpati dan rasa tanggung jawab dalam mengemban tugas dan kewajiban kita, ungkap'' Suratman S.Pd (08/03/2023).